Puji syukur kehadirat Allah SWT, berkat karunia serta hidayah-Nya penulis dapat menyelesaikan buku Gambar Teknik Mesin 1 sebagai bahan ajar untuk kalangan mahasiswa Politeknik Caltex Riau. Penyusunan buku Gambar Teknik Mesin ini bermaksud untuk membantu mahasiswa dalam melakukan praktikum menggambar teknik, yang terdiri dari 9 bab yaitu fungsi gambar sebagai bahasa teknik, alat-alat gambar dan penggunaannya, kontruksi geometri, garis dan huruf, proyeksi, potongan dan arsiran, penunjukan ukuran, toleransi dan suaian. Didalamnya dilengkapi contoh-contoh gambar sehingga mahasiswa dengan mudah dapat melakukan praktikum Menggambar Teknik dengan baik. Penulis menghaturkan terimakasih kepada saudarasaudara yang telah ikut membantu, saran serta kritikan dalam menyelesaikan buku bahan ajar ini. Penulis menyadari bahwa masih banyak kekurangan dalam penyusunan buku bahan ajar ini. Untuk itu kami mengharapkan kritikan dan saran dari pembaca demi perbaikan buku ini di masa yang akan datang
Penulis | : | Amnur Akhyan, Jupri Yanda Zaira | Editor | : | Hendriko | |
Penerbit | : | PCR | Media | : | Buku | |
Release | : | 2023-05-02 | ISBN | : | 978-623-92189-2-8 | |
Hal | : | 129 | KDT | : | Tidak | |
link | : |